Bar Graph

Apa Itu Grafik Batang?

Grafik batang adalah salah satu jenis grafik yang digunakan untuk menggambarkan suatu informasi. Tampilannya tampak seperti sebuah batang, dan ketinggiannya bervariasi berdasarkan nilainya.

Grafik batang dapat dibuat dengan batang vertikal, batang horizontal, batang yang dikelompokkan (beberapa batang yang membandingkan beberapa nilai ke dalam satu kategori), atau batang bertumpuk (batang yang berisi beberapa jenis informasi).

Grafik batang umumnya digunakan untuk menganalisa bisnis dan keuangan karena dapat mengubah data yang rumit menjadi data yang mudah dipahami. Dengan kata lain, grafik batang dapat menyampaikan informasi secara cepat dan efektif. Di industri keuangan, grafik volume umumnya menggunakan grafik batang vertikal.

Baca Artikel Lainnya

Artikel Sebelumnya
Artikel Berikutnya