BerandaBeritaBerita Minyak 12 Maret 2024

Berita Minyak 12 Maret 2024

Harga minyak mentah WTI naik ke atas level $78 per barel menjelang rilis data inflasi AS pada malam hari ini.

Para pelaku pasar juga tengah menantikan rilis laporan bulanan dari OPEC, IEA, dan EIA pada pekan ini untuk mengukur prospek permintaan minyak global.

Para investor juga terus mempertimbangkan faktor permintaan dan penawaran yang saling bertentangan, terlebih setelah kebijakan pemangkasan produksi yang dilakukan oleh OPEC+ serta memanasnya tensi geopolitik di Timur Tengah diimbangi oleh meningkatnya pasokan minyak dari negara-negara non-OPEC serta melemahnya permintaan minyak dari China.

Data yang dirilis pada pekan lalu menunjukkan bahwa impor minyak China turun sekitar 5.7% menjadi 10.8 juta barel per hari, atau lebih rendah dari periode sebelumnya yakni sekitar 11.44 juta barel per hari.

Artikel Sebelumnya
Artikel Berikutnya

Baca Juga