BerandaBeritaBerita USD/JPY 7 November 2024

Berita USD/JPY 7 November 2024

Yen Jepang melemah lebih lanjut ke sekitar level 154.4 per Dolar AS, sehingga meningkatkan kekhawatiran seputar kemungkinan terjadinya intervensi mata uang oleh pemerintah Jepang.

Kekhawatiran kian meningkat setelah Diplomat Mata Uang Jepang Atsushi Mimura mengatakan ia tengah “mengamati pergerakan mata uang dengan rasa urgensi yang tinggi” dan “siap untuk mengambil tindakan yang tepat” jika terjadi fluktuasi yang berlebihan.

Sebagai informasi, pada perdagangan Rabu (6 November) kemarin, Yen melemah hampir 2% setelah Donald Trump berhasil memenangkan pemilihan Presiden AS.

Dari Jepang, sebuah data mengungkapkan bahwa tingkat pertumbuhan upah riil turun menjadi 0.1% setelah tingkat inflasi yang tumbuh sebesar 2.9% lebih tinggi dari kenaikan upah nominal yaitu 2.8%.

Kondisi ini kian memperumit prospek kenaikan suku bunga Bank of Japan (BoJ), yang juga tengah dibayangi oleh adanya ketidakpastian politik.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru