BerandaBeritaBerita Minyak 26 Januari 2024

Berita Minyak 26 Januari 2024

Harga minyak mentah WTI terkoreksi ke sekitar level $77 per barel pasca China dilaporkan telah meminta bantuan Iran agar Houthi menghentikan serangannya terhadap kapal yang berlayar di Laut Merah.

Meskipun demikian, dalam basis mingguan, harga minyak berada di zona hijau di tengah adanya sejumlah sentimen bullish.

Sebuah data menunjukkan bahwa persediaan minyak mentah AS pada pekan lalu anjlok sebesar 9.2 juta barel – lebih tinggi dari ekspektasi pasar dan menjadi penurunan terbesar sejak bulan Agustus.

Data lainnya juga menunjukkan bahwa ekonomi AS pada Q4 tumbuh lebih tinggi dari perkiraan, sedangkan China mengumumkan akan memangkas rasio cadangan bank pada bulan depan dan berjanji akan menstabilkan pasar modalnya.

Dari sisi pasokan, tensi geopolitik di Timur Tengah memanas pasca pasukan AS dan Inggris melancarkan lebih banyak serangan terhadap Houthi di Yaman, sehingga meningkatkan kekhawatiran tentang prospek pasokan dari wilayah tersebut.

Artikel Sebelumnya
Artikel Berikutnya

Baca Juga