BerandaBeritaBerita USD/JPY 23 Februari 2024

Berita USD/JPY 23 Februari 2024

Yen Jepang melemah ke atas level 150 per Dolar AS – level terendah tiga bulan, lantaran para investor terus meminjam Yen untuk berinvestasi pada aset-aset yang memiliki imbal hasil lebih tinggi dalam mata uang lainnya.

Pelemahan Yen juga terjadi akibat mengecewakannya data ekonomi Jepang, terutama setelah ekonomi Jepang dilaporkan jatuh ke jurang resesi.

Tidak hanya itu, aktivitas manufaktur Jepang dilaporkan mengalami kontraksi dengan laju terburuk dalam kurun 3.5 tahun, sementara pertumbuhan sektor jasa mengalami perlambatan.

Terlepas dari kondisi tersebut, Yen sejauh ini masih berada di sekitar level yang dikhawatirkan akan mendorong pemerintah Jepang untuk kembali melakukan intervensi di pasar mata uang.

Pada pekan lalu, Menteri Keuangan Jepang Shunichi Suzuki memperingatkan bahwa pemerintah akan memantau pasar secara seksama, sedangkan Wakil Perdana Menteri Keuangan Jepang Masato Kanda mengatakan bahwa Jepang akan mengambil tindakan yang tepat di pasar valuta asing jika diperlukan lantaran pelemahan Yen tidak baik untuk perekonomian.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru