Apa Itu Akuisisi?
Akuisisi adalah proses ketika satu perusahaan membeli sebagian besar atau seluruh saham perusahaan lain untuk memperoleh kendali atas perusahaan tersebut. Dengan membeli lebih dari 50% saham perusahaan target dan aset lainnya, pengakuisisi dapat membuat keputusan terhadap aset yang baru diakuisisi tanpa membutuhkan persetujuan dari para pemegang saham lainnya. Akuisisi, yang sangat umum terjadi dalam bisnis, dapat dilakukan dengan persetujuan dari perusahaan target, atau tanpa persetujuan. Jika akuisisi dilakukan dengan kesepakatan, kesepakatan akuisisi tersebut umumnya melibatkan klausul no-shop.
Kita mungkin lebih sering mendengar akuisisi dilakukan oleh perusahaan besar dan terkenal karena nilai transaksinya yang besar dan signifikan cenderung menjadi topik hangat berita. Pada kenyataannya, Merger dan Akuisisi (M&A) lebih sering terjadi antara perusahaan kecil hingga menengah dibandingkan antara perusahaan besar.