BerandaBeritaBerita AUD/USD 4 April 2024

Berita AUD/USD 4 April 2024

Dolar Australia menguat ke sekitar level $0.66 di tengah menguatnya ekspektasi bahwa Federal Reserve akan mulai memangkas suku bunganya pada tahun ini.

Ke depan, fokus para pelaku pasar akan tertuju pada rilis data ketenagakerjaan AS pada akhir pekan ini untuk mencari petunjuk lebih lanjut mengenai prospek suku bunga The Fed.

Dari sisi domestik, sebuah data menunjukkan bahwa aktivitas bisnis sektor swasta di Australia mengalami ekspansi dengan laju tercepat dalam kurun hampir dua tahun seiring kuatnya pertumbuhan di sektor jasa.

Di sisi lain, jumlah izin pembangunan di Australia mengalami penurunan lantaran adanya kendala kapasitas dan biaya, sehingga membebani sektor konstruksi Australia.

Dari sisi kebijakan moneter, pada pertemuan terakhirnya, Reserve Bank of Australia (RBA) memutuskan untuk mempertahankan tingkat suku bunga di angka 4.35%.

Artikel Sebelumnya
Artikel Berikutnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERBARU