Harga emas naik ke atas level $2810 per troy ons, dipicu oleh meningkatnya permintaan aset safe haven di tengah adanya ketidakpastian seputar perdagangan global.
Para investor saat ini terus mencermati implikasi dari kebijakan tarif AS, terutama setelah Presiden AS Donald Trump sepakat untuk menunda kebijakan tarif terhadap Meksiko dan Kanada hingga satu bulan. Langkah tersebut diambil setelah pemimpin dari kedua negara mengambil sejumlah langkah guna meredam kekhawatiran Trump terkait keamanan perbatasan dan perdagangan narkoba.
Sementara itu, kebijakan tarif sebesar 10% masih akan tetap diberlakukan terhadap China mulai hari ini, meskipun Trump mengatakan akan mengadakan pembicaraan lebih lanjut dengan China.
Ke depan, fokus para investor akan tertuju pada rilis data ketenagakerjaan AS pada akhir pekan ini, terutama data Nonfarm Payrolls, yang diharapkan dapat memberikan petunjuk lebih lanjut terkait kondisi ekonomi AS secara keseluruhan.