BerandaBeritaBerita Minyak 13 Juni 2024

Berita Minyak 13 Juni 2024

Harga minyak mentah WTI turun ke sekitar level $78 per barel setelah persediaan minyak mentah AS pada pekan lalu dilaporkan naik 3.73 juta barel – bertentangan dengan ekspektasi turun 1.55 juta barel.

Dari sisi kebijakan moneter, Federal Reserve memberikan sinyal bahwa pihaknya hanya akan menurunkan suku bunga satu kali dan kemungkinan akan dilakukan paling lambat bulan Desember.

Dari sisi geopolitik, para investor terus mencermati perkembangan di Gaza pasca Hamas memberikan pernyataan yang optimis atas negosiasi gencatan senjata dengan Israel.

Kendati demikian, milisi Houthi terus melancarkan serangan terhadap sejumlah kapal yang berlayar di Laut Merah dengan alasan bentuk solidaritas terhadap Palestina, dan mengaku bertanggung jawab atas serangan baru-baru ini.

Artikel Sebelumnya
Artikel Berikutnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERBARU