BerandaBeritaBerita Minyak 22 Oktober 2024

Berita Minyak 22 Oktober 2024

Harga minyak mentah WTI turun ke sekitar level $69.7 per barel setelah sempat menguat hampir 2% pada perdagangan hari sebelumnya.

Pada hari Senin (21 Oktober) kemarin, China memutuskan untuk menurunkan tingkat suku bunga pinjaman sebagai bagian dari stimulus moneter guna mendongkrak aktivitas ekonomi di Negeri Tirai Bambu tersebut.

Meskipun demikian, kekhawatiran seputar prospek permintaan dari China belum sepenuhnya mereda, di mana para trader masih menantikan gambaran lebih lanjut mengenai kondisi ekonomi China secara keseluruhan.

Para investor juga terus mengkhawatirkan potensi surplus pasokan di pasar minyak global, terlebih di tengah adanya rencana bahwa OPEC+ akan menaikkan produksi minyaknya mulai bulan Desember.

Dari sisi geopolitik, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken melakukan perjalanan ke Timur Tengah guna mendorong gencatan senjata di wilayah Timur Tengah.

Hal tersebut dilakukan di tengah adanya ketidakpastian seputar langkah Israel dalam merespon serangan yang dilancarkan oleh Iran dan sekutunya baru-baru ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru