BerandaBeritaBerita Minyak 29 April 2024

Berita Minyak 29 April 2024

Harga minyak mentah WTI turun ke sekitar level $83 per barel di tengah masih tingginya tingkat inflasi di AS, yang juga meredakan sentimen seputar penurunan suku bunga sekaligus membebani prospek permintaan minyak.

Data PCE yang dirilis pada hari Jumat (26 April) lalu mengungkapkan bahwa tingkat inflasi di AS naik 2.7% – lebih tinggi dari ekspektasi naik 2.6% dan masih berada di atas target Federal Reserve yakni 2%.

Fokus para investor selanjutnya akan tertuju pada keputusan kebijakan moneter bank sentral AS pada pekan ini, yang diprediksi akan mempertahankan kebijakan moneternya saat ini.

Data inflasi AS terbaru membuat Dolar AS menguat sekaligus menekan harga minyak lebih lanjut lantaran membuat harga minyak menjadi lebih mahal bagi pembeli dalam mata uang lainnya.

Di tempat terpisah, para investor tengah menantikan rilis data PMI China pada pekan ini untuk mendapatkan petunjuk lebih lanjut mengenai prospek permintaan minyak dari China – importir minyak mentah terbesar di dunia.

Dari sisi pasokan, para investor cenderung mengabaikan potensi terganggunya pasokan akibat serangan pesawat tak berawak Ukraina terhadap kilang minyak Rusia di Ilsky dan Slavyanks.

Baca Juga