Apa Itu Trader Saham?
Trader saham adalah orang yang mencoba untuk mencari keuntungan dari aktivitas jual dan beli sekuritas seperti saham. Trader saham dapat berupa trader profesional yang bekerja atas nama perusahaan atau trader individu yang melakukan trading atas nama mereka sendiri. Trader saham dapat berpartisipasi di pasar keuangan melalui berbagai cara.
Trader individu, juga disebut sebagai trader ritel, umumnya membeli dan menjual sekuritas melalui broker atau agen. Trader institusional umumnya bekerja di perusahaan manajemen investasi, manajer portofolio, dana pensiun, atau hedge fund. Oleh karena itu, trader institusional memiliki pengaruh yang lebih besar di pasar karena nilai transaksinya jauh lebih besar dibandingkan dengan trader ritel.
Menjadi seorang trader saham membutuhkan modal dan waktu, serta riset dan pengetahuan tentang pasar.