BerandaBeritaBerita Minyak 24 Maret 2025

Berita Minyak 24 Maret 2025

Harga minyak mentah WTI turun ke sekitar level $68 per barel di tengah adanya upaya negosiasi gencatan senjata antara Rusia dan Ukraina.

Para pejabat AS dijadwalkan untuk bertemu dengan para pejabat Rusia pada hari ini setelah sempat berdiskusi dengan para diplomat Ukraina pada hari Minggu. Pembicaraan tersebut bertujuan untuk menegosiasikan gencatan senjata di Laut Hitam dan mengurangi kekerasan dalam konflik yang sedang berlangsung.

Di tempat terpisah, OPEC+ akan meningkatkan produksi minyaknya secara bertahap mulai bulan depan, dengan jumlah sekitar 138,000 barel per hari.

Harga minyak juga dibebani oleh kekhawatiran atas kebijakan perdagangan AS, di mana tarif timbal balik yang diberlakukan oleh Presiden AS Donald Trump, yang mulai berlaku pada 2 April, dikhawatirkan akan memicu perang dagang serta memperlambat pertumbuhan ekonomi sekaligus permintaan minyak.

Sementara itu, para investor juga terus mencermati dampak dari sanksi terbaru AS terhadap Iran, lantaran diprediksi dapat mempengaruhi dinamika pasar minyak global.

Baca Juga