BerandaBeritaBerita Minyak 21 November 2024

Berita Minyak 21 November 2024

Harga minyak mentah WTI masih diperdagangkan di sekitar level $69 per barel di tengah memanasnya tensi geopolitik dan meningkatnya pasokan minyak AS.

Pada hari Rabu, Ukraina kembali melancarkan serangan ke wilayah Rusia menggunakan senjata yang dipasok oleh Barat. Serangan tersebut dilancarkan sehari setelah Presiden Rusia Vladimir Putin menyetujui dekrit terkait penggunaan senjata nuklir.

Di saat yang sama, AS memveto resolusi PBB terkait gencatan senjata di Gaza. Situasi ini kembali menimbulkan kekhawatiran seputar pasokan minyak dari wilayah Timur Tengah.

Di sisi lain, harga minyak dibayangi oleh tanda-tanda meningkatnya pasokan, khususnya dari Amerika Serikat.

Menurut EIA, persediaan minyak mentah AS naik sebesar 0.5 juta barel, atau sedikit lebih tinggi dari perkiraan naik 0.4 juta barel.

Tidak hanya itu, persediaan bensin juga dilaporkan naik 2.1 juta barel, atau lebih tinggi dari perkiraan naik 1.6 juta barel.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru